Verba turunan merupakan salah satu jenis kata kerja menurut bentuknya. Kata kerja yang satu ini memiliki sebutan lain yaitu verba imbuhan karena kata yang terkandung didalamnya mengandung imbuhan
Jika kamu ingin mengetahui lebih lanjut mengenai pengertian, jenis-jenis, dan contoh verba turunan yuk simak konten ini hingga selesai.
Definisi Verba Turunan
Verba turunan atau verba imbuhan merupakan kata kerja yang mendapatkan imbuhan, baik itu awalan, akhiran, sisipan, ataupun awalan akhiran. Verba turunan merupakan lawan dari verba dasar
Verba atau kata kerja turunan juga bisa diartikan sebagai verba yang telah mengalami proses morfologi gramatikalisasi, afiksasi, reduplikasi, ataupun komposisi. Verba turunan pada dasarnya merupakan verba dasar yang mendapatkan imbuhan.
Jenis Verba Turunan
Kata Kerja Berafiks
Kata kerja berafiks merupakan verba yang mendapatkan afiks atau imbuhan. Beberapa contohnya yaitu bernyanyi, melahirkan, menari, ajari, membaca, menulis, menjahit, jahitkan, kematian, dan masih banyak lagi yang lainnya.
Kata Kerja Bereduplikasi
Kata kerja bereduplikasi merupakan verba yang telah mengalami reduplikasi atau pengulangan unsur kata. Contoh jenis kata kerja turunan yang satu ini yaitu makan-makan, minum-minum, jalan-jalan, bangun-bangun, ingat-ingat, dan masih banyak lagi yang lainnya.
Kata Kerja Berproses Gabungan
Kata kerja (verba) berproses gabungan merupakan perpaduan antara verba berafiks dan verba bereduplikasi. Artinya, selain mendapatkan afiks atau imbuhan, kata kerja yang satu ini juga mengalami reduplikasi atau pengulangan kata.
Adapun contoh dari verba berproses gabungan antara lain yaitu tersenyum-senyum, terbayang-bayang, bernyanyi-nyanyi, berjalan-jalan, dan berlari-lari.
Kata Kerja Majemuk
Jenis kata kerja turunan berikutnya adalah verba majemuk. Verba yang satu ini terdiri atas gabungan verba dan nomina, akan tetapi tidak mendapatkan imbuhan ataupun pengulangan kata.
Kata kerja majemuk terdiri atas dua kata, yang mana kedua kata tersebut jika dihilangkan salah satunya dapat merubah arti atau makna dari kata tersebut. Selain itu, apabila kedua kata itu dibalik dapat merusak makna atau arti yang telah ada.
Beberapa contoh dari verba majemuk yaitu cuci mata, unjuk gigi, campur tangan, cuci muka, cuci tangan, cuci kaki, naik haji, naik daun, naik darah dan masih banyak lagi yang lainnya.
Contoh Verba Turunan
Agar semakin paham mengenai kata kerja turunan, berikut saya berikan contoh verba turunan dalam bentuk kalimat. Apa saja itu?
- Kami sekeluarga sedang jalan-jalan keliling kompleks (jalan-jalan = verba bereduplikasi).
- Rani telah melahirkan anak pertamanya (melahirkan = verba berafiks).
- Aku masih terbayang-bayang senyum manisnya (terbayang-bayang = verba berproses gabungan).
- Pak Adi dan keluarga akan naik haji pada tahun depan (naik haji = verba majemuk).
- Tiara mengajak Ani untuk makan-makan di rumahnya (makan-makan = verba bereduplikasi).
- Adik sedang membaca buku cerita anak di kamar (membaca = verba berafiks).
- Roni sedang bernyanyi-nyanyi di kamar mandi dengan percaya diri (bernyanyi-nyanyi = verba berproses gabungan).
- Ia kini menjadi penyanyi yang sedang naik daun (naik daun = verba majemuk).
- Aku tidak mau ingat-ingat kejadian itu lagi (ingat-ingat = verba bereduplikasi).
- Ibu sedang menjahit pakaian yang robek (menjahit = verba berafiks).
- Ia berjalan-jalan sendiri di tengah kegelapan malam (berjalan-jalan = verba berproses gabungan).
- Jangan lupa cuci tangan sebelum makan agar kuman menjadi hilang (cuci tangan = verba majemuk).
- Dia terlalu sering minum-minum alkohol sehingga membuatnya menjadi tidak fokus (minum-minum = verba bereduplikasi).
- Dani menulis surat untuk sahabat penanya (menulis = verba berafiks).
- Aku tersenyum-senyum sendiri sambil membayangkan wajahnya yang cantik (tersenyum-senyum = verba berproses gabungan).
- Dia akan unjuk gigi dihadapan lawan-lawannya (unjuk gigi = verba majemuk).
- Coba ingat-ingat lagi, bagaimana kejadian yang sebenarnya? (ingat-ingat = verba bereduplikasi).
- Dia sangat lihai kalau disuruh menari (menari = verba berafiks).
- Doni berlari-lari mengelilingi stadion untuk berolahraga (berlari-lari = verba berproses gabungan).
- Kita harus membiasakan diri untuk cuci kaki sebelum tidur (cuci kaki = verba majemuk).
Demikianlah penjelasan lengkap mengenai pengertian, jenis-jenis, dan contoh verba turunan. Semoga bermanfaat dan jangan lupa bagikan konten ini kepada banyak orang agar semakin banyak yang bertambah wawasan dan pengetahuannya.
0 komentar
Maaf, tidak diperkenankan berkomentar menggunakan atau mengandung tautan aktif