Setelah sebelumnya kita sudah membahas kalimat adverbia kuantitatif, pada kesempatan kali ini kita akan membahas mengenai kalimat adverbia kualitatif beserta contoh-contohnya.
Adverbia kualitatif adalah kata keterangan yang menerangkan kualitas suatu objek atau benda yang ada pada kalimat. Biasanya ditandai dengan kata paling, sangat, lebih, atau kurang.
Menurut buku Relasi Bahasa Indonesia dan Bahasa Hukum Indonesia dalam Penyusunan Perjanjian dan Pembuatan Akta Notaris, Bachrudin (2023:95), adverbia kualitatif adalah kata yang menjelaskan mutu atau bobot hal atau sifat tertentu.
Kata paling, lebih dan sangat menunjukkan jika kualitasnya bagus. Sementara itu, jika terdapat kata kurang berarti kualitasnya tidak begitu bagus.
Ciri-Ciri Adverbia Kualitatif
Adverbia kualitatif memiliki beberapa ciri yaitu.
- Tidak bisa diterapkan sebagai penjelas pada kata benda (nomina) dan pronomina (kata ganti benda).
- Bisa digunakan sebagai penjelas pada jenis kata kerja, kata sifat, dan kata bilangan.
- Bebas digunakan dalam semua jenis kalimat.
Contoh Kalimat Adverbia Kualitatif
Berikut ini berbagai contoh adverbia kualitatif dalam kalimat bahasa Indonesia yang bisa kamu pelajari.
- Hanif adalah mahasiswa paling pintar di kampus ini.
- Dia adalah pelari paling cepat diantara semua peserta.
- Dia merasa kurang percaya diri saat berbicara di depan umum
- Dia adalah pelukis paling terkenal di kota ini.
- Tanaman itu kurang dirawat dengan baik sehingga cepat layu.
- Jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar adan jurusan yang paling diminati di Universitas Terbuka.
- Kurma adalah buah paling enak yang pernah saya coba.
- Harga pakaian di toko Zahira Fashion lebih murah dibandingkan dengan toko-toko lainnya.
- Para siswa sangat antusias untuk mengikuti kegiatan karya wisata tahun ini.
- Dia sangat pintar dalam matematika.
- Cuaca hari ini sangat panas.
- Film ini sangat menarik untuk ditonton.
- Makanan di restoran ini sangat lezat.
- Pemandangan di atas bukit sangat indah.
- Anak itu sangat ceria dan penuh energi.
- Film ini sangat menghibur dan lucu.
- Rumahnya sangat nyaman dan asri.
Demikian pembahasan mengenai pengertian, ciri-ciri, dan contoh kalimat adverbia kualitatif. Semoga bermanfaat dan bisa meningkatkan wawasan kalian.
0 komentar
Maaf, tidak diperkenankan berkomentar menggunakan atau mengandung tautan aktif