https://www.idblanter.com/search/label/Template
https://www.idblanter.com
BLANTERORBITv101

15+ Contoh Majas Pararima dan Penjelasannya [Lengkap]

7/30/2024
contoh majas pararima

Selain alonim, pararima juga merupakan salah satu dari jenis majas penegasan. Majas pararima adalah majas yang menggunakan pengulangan konsonan awal dan akhir dalam kata yang sifatnya berlainan.

Biasanya, pada majas satu ini terdapat tanda (-) sebagai penanda pengulangan. Misalnya yaitu mondar-mandir, kocar-kacir, asal-usul, bolak balik, cengar-cengir, dan masih banyak lagi yang lainnya.

Kata atau kalimat yang mengandung majas parirama sebenarnya sering kita dengar dalam kehidupan sehari-hari. Hanya saja, kita tidak menyadari kalau itu termasuk parirama.

Contoh Majas Parirama

Setelah kamu mengetahui apa definisi dari majas parirama, berikut ini berbagai contoh dari majas parirama yang bisa kamu pelajari supaya semakin paham. Apa saja itu?

  • Orang itu mondar-mandir di depan halaman rumah.
  • Orang tua itu celingak-celinguk seperti menunggu sesuatu di pinggir jalan.
  • Vanya cengar-cengir melihat chat yang ada di ponselnya.
  • Bagian tubuh teroris itu telah tercerai-berai setelah meledakkan diri.
  • Para pencuri itu kocar-kacir dikejar polisi yang akan menangkapnya.
  • Ari selalu lantang tanpa basa-basi saat mengobrol dengan orang yang baru dia kenal.
  • Adi harus bolak-balik ke rumah tantenya yang sedang sakit untuk di rawat.
  • Hiu dan buaya ternyata bukan asal-usul nama dari kota Surabaya.
  • Gerak-gerik para buronan itu telah di intai polisi selama ini.
  • Global sedang mengalami gonjang-ganjing ditengah isu perang di timur tengah.
  • Dadaku bergetar-getir mendengar suara petir.
  • Para pelajar itu melakukan corat-coret dinding sehingga merusak pemandangan.
  • Para korban tsunami mendengar desas-desus akan terjadi tsunami susulan.
  • Para pendemo itu melakukan huru-hara di depan gedung DPR.
  • Keadaan kota itu selalu penuh ingar-bingar.
  • Para nelayan tengah terombang-ambing ditengah laut karena badai.
  • Ayah tengah otak-atik radio yang rusak untuk diperbaiki.
  • Korupsi tambang penuh teka-teki sampai sekarang.
  • Orang itu tunggang-langgang melihat hantu jadi jadian.
  • Ronaldo melakukan zig-zag melewati lawannya.
  • Budi masih sibuk otak-atik ponselnya yang rusak.
  • Nusantara merupakan cikal-bakal berdirinya negara Indonesia.

Jadi itulah dia berbagai contoh majas pararima lengkap dengan pembahasannya. Semoga bermanfaat dan bisa menambah wawasan kamu.


Author

Firdaus Deni Febriansyah

Freelance, Content Writer, Bloger, dan Kontributor di beberapa media.

Komentar yang sesuai dengan postingan dan tidak mengandung unsur negatif pasti akan disetujui oleh admin :)

Maaf, tidak diperkenankan berkomentar menggunakan atau mengandung tautan aktif