https://www.idblanter.com/search/label/Template
https://www.idblanter.com
BLANTERORBITv101

15+ Contoh Majas Epifora dan Penjelasan [Lengkap]

6/15/2024
Contoh majas epifora

Majas epifora atau majas epistrofa merupakan salah satu jenis dari majas repetisi. Majas ini sebenarnya merupakan kebalikan dari majas anafora.

Majas epifora adalah majas yang mengandung pengulangan frasa atau kata yang letaknya ada di akhir kalimat. Ini berlawanan dengan majas anafora yang perulangannya ada di awal kalimat.

Contoh Majas Epifora

Setelah kamu mengetahui tentang pengertian majas epifora, berikut ini berbagai contoh majas epifora dalam kalimat bahasa Indonesia.

  • Cintaku hanya untuk kamu, aku tidak bisa hidup tanpa kamu, aku ingin tetap bersama kamu.
  • Aku datang kamu diam, aku bicara kamu diam, aku pergi kamu juga diam.
  • Sungguh aku menyayangimu, tidak akan pernah berhenti menyayangimu, dan akan terus selamanya menyayangimu.
  • Lepaskan aku, bebaskan aku, merdekakan aku.
  • Bakso kau tidak mau. Nasi goreng kau tidak mau. Sate juga kau tidak mau. Lantas apa yang mau kau makan?
  • Cintaku telah kuberikan, hartaku telah kuberikan, bahkan nyawaku pun telah kuberikan.
  • Aku yakin besok aku akan pergi. Jangan hubungi aku ketika aku pergi. Aku yakin bahwa aku ingin pergi.
  • Dia berkeliling pasar itu untuk mencari ibu, tapi setelah tiga kali berputar-putar ternyata dia tidak menemukan ibu. 
  • Kita selesaikan ini dulu, masalahku dan kamu yang belum selesai dulu. 
  • Ia adalah karyawan baru, memakai seragam baru. 
  • Sunyi merayap pelan, angin menerpa wajahku pelan.
  • Jika ia pergi dari rumah, maka akan kugembok ini rumah.
  • Tak ada orang di rumah, ia memintaku menemaninya di rumah.
  • Senyumannya begitu hangat, seperti kasih sayang orang tua yang hangat.
  • Seperti batu, dia benar-benar keras kepala bagai batu.
  • Aku tidak bisa, kalau harus lari cepat ku tak bisa.
  • Sebelum membuat pesawat terbang kertas, kau harus bisa dulu cara melipat kertas. 
  • Dia heran, kenapa aku memandanginya dengan wajah heran.
  • Sekarang saatnya aku mau mandi, karena aku sudah tiga hari belum mandi. 
  • Dia diam seperti patung dan kakinya pun diam. 

Itulah dia berbagai contoh majas epifora atau epistrofa. Jika ada yang kurang dipahami, jangan ragu untuk bertanya ya.


Author

Firdaus Deni Febriansyah

Freelance, Content Writer, Bloger, dan Kontributor di beberapa media.

Komentar yang sesuai dengan postingan dan tidak mengandung unsur negatif pasti akan disetujui oleh admin :)

Maaf, tidak diperkenankan berkomentar menggunakan atau mengandung tautan aktif