Ada banyak macam-macam kata kerja yang harus kamu ketahui, bukan hanya verba material saja tetapi juga ada verba relasional. Biasanya, kata kerja yang satu ini ada pada teks eksposisi.
Untuk mengetahui materi selengkapnya mengenai pengertian, ciri-ciri, dan contoh verba relasional, yuk simak konten ini hingga selesai.
Apa Itu Verba Relasional?
Verba atau kata kerja relasional merupakan kata kerja yang berfungsi sebagai penghubung subjek dan pelengkap. Dalam kata kerja ini, pelengkap harus ada karena jika hilang dapat membuat kalimat menjadi rancu atau tidak jelas.
Sama seperti verba material, kata kerja ini juga berperan sebagai predikat dalam suatu kalimat.
Berbeda dengan verba material, pada verba satu ini tidak ada struktur objek. Struktur wajib pada kalimat kata kerja relasional yaitu sebagai berikut :
Subjek + Verba Relasional + Pelengkap
Ciri-ciri Verba Relasional
Adapun beberapa ciri-ciri kata kerja relasional adalah sebagai berikut :
- Harus terdapat pelengkap.
- Terletak setelah subjek dan sebelum pelengkap alias menempati kedudukan sebagai predikat.
- Menunjukkan hubungan sebab akibat.
- Bukan kata kerja yang menjelaskan tindakan atau perbuatan seperti pada verba material.
- Tidak bisa memakai kata bukan untuk mendahuluinya.
Jenis-jenis Verba Relasional
Verba relasional terbagi lagi menjadi beberapa jenis yaitu kata kerja relasional sebab akibat, kata kerja relasional identitas, dan kata kerja relasional kepemilikan. Berikut masing-masing penjelasannya :
Kata Kerja Relasional Sebab Akibat
Kata kerja ini merupakan verba yang mengandung kata menjadi, menyebabkan, mengakibatkan, atau menimbulkan.
Kata Kerja Relasional Identitas
Kata kerja relasional identitas merupakan kata kerja yang mengandung kata 'adalah' atau 'merupakan'.
Kata Kerja Relasional Kepemilikan
Kata kerja relasional kepemilikan yaitu verba yang mengandung kata 'mempunyai' atau 'memiliki'.
Contoh Verba Relasional
Sebagai penutup, berikut ini saya berikan beberapa contoh kalimat yang mengandung kata kerja relasional. Apa saja itu?
Verba Relasional Sebab Akibat
- Prof. Dr. K. H. Ma'ruf Amin menjadi Wakil Presiden Indonesia saat ini.
- Merokok menyebabkan penyakit kanker.
- Gula menyebabkan penyakit diabetes.
- Hujan mengakibatkan banjir bandang.
- Bencana banjir menimbulkan korban jiwa.
Verba Relasional Identitas
- Deni adalah siswa teladan
- Kata merupakan bagian terkecil dari bahasa.
- Pak David adalah dosen Universitas Indonesia.
- Masjid merupakan tempat ibadah umat muslim.
- Beras adalah makanan pokok orang Indonesia.
Verba Relasional Kepemilikan
- Kevin memiliki laptop baru
- Kampus itu mempunyai sepuluh fakultas.
- Fery memiliki jaket berwarna biru.
- Sapi mempunyai empat kaki.
- Lala memiliki koleksi sepatu di rumahnya.
Demikian penjelasan mengenai pengertian, ciri-ciri, jenis, dan juga contoh verba relasional. Selamat belajar dan jangan lupa bagikan materi ini kepada yang lainnya ya.
0 komentar
Maaf, tidak diperkenankan berkomentar menggunakan atau mengandung tautan aktif