Jenis klausa menurut unsur predikatnya yang terakhir adalah klausa adverbial atau yang juga disebut sebagai klausa adverbia. Arti klausa adverbial sendiri merupakan klausa yang unsur predikatnya berupa kata keterangan.
Kata keterangan merupakan kelas kata yang memberikan keterangan terhadap kata lainnya seperti kata kerja dan kata sifat. Namun, tidak termasuk kata benda atau nomina.
Baca juga : contoh klausa nominal.
Contoh Klausa Adverbial Bahasa Indonesia
Untuk meningkatkan pemahamanmu tentang materi ini, berikut saya berikan beberapa contoh klausa adverbia lengkap dengan keterangan subjek dan juga predikatnya. Yuk, disimak!
- Rumahnya sangat jauh (rumahnya = subjek, sangat = predikat dan kata keterangan).
- Harganya amat mahal (harganya = subjek, amat = predikat dan kata keterangan).
- Tempat tinggalnya tidak jauh dari sekolah (tempat tinggalnya = subjek, tidak = predikat dan kata keterangan).
- Orang tuanya teramat kaya (orang tuanya = subjek, teramat = predikat dan kata keterangan).
- Tubuhnya terlalu tinggi (tubuhnya = subjek, terlalu = predikat dan kata keterangan).
- Badannya terlampau berat (badannya = subjek, terlampau = predikat dan kata keterangan).
- Dia sangat cantik (dia = subjek, sangat = predikat dan kata keterangan).
- Penyakitnya makin parah (penyakitnya = subjek, makin = predikat dan kata keterangan).
- Tangisnya makin menjadi-jadi (tangisnya = subjek, makin = predikat dan kata keterangan).
- Mentari kian bersinar (mentari = subjek, kian = predikat dan kata keterangan).
- Siswa paling pandai (siswa = subjek, paling = predikat dan kata keterangan).
- Kantornya sangat dekat dengan supermarket (kantornya = subjek, sangat = predikat dan kata keterangan).
- Mereka sangat percaya (mereka = subjek, sangat = predikat dan kata keterangan).
- Ceritanya amat pendek (ceritanya = subjek, amat = predikat dan kata keterangan).
- Kisahnya amat menyedihkan (kisahnya = subjek, amat = predikat dan kata keterangan).
- Berita paling ringan (berita = subjek, paling = predikat dan kata keterangan).
- Majalah paling teraktual (majalah = subjek, paling = predikat dan kata keterangan).
- Manusia paling genius (manusia = subjek, paling = predikat dan kata keterangan).
Baca juga : contoh klausa numeral.
Itu dia beberapa contoh klausa adverbial lengkap dengan penjelasannya. Tentu saja masih banyak contoh-contoh yang lainnya, kalau kamu punya contoh lain yuk sampaikan juga di kolom komentar supaya yang lain juga sama-sama mengetahuinya.
0 komentar
Maaf, tidak diperkenankan berkomentar menggunakan atau mengandung tautan aktif